Sektor 22 Citarum Harum Sub 3 Jaga Kebersihan Sungai Cilimus Kelurahan Husein Sastranegara

Sektor 22 citarum harum

KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Sektor 22 Citarum Harum Sub 3 melaksanakan Pembersihan Sungai Cilimus di Rw.10 Kelurahan Husein Sastranegara Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Selasa, 5/10/2021.

Kegiatan tersebut, guna menjaga dan memelihara sungai dan lingkungan tetap bersih demi terhindar dari bencana banjir dan mencegah penyakit.

Dansub 3 Sertu Suritno menjelaskan, pembersihan dilkukan versama anggota dan baraya di bntu gober kewilayahan dengan menyusur sungai Cilimus.

"Pembersihan dilakukan dengan mengangkat sampah demi menjaga aliran sungai lancar hingga tercegah dari bencana banjir jika musim hujan". Jelasnya.

Selain itu, lanjut Siritno, usai pembersihan sungai, satgas pun melakukan pengawasan pembangunan ipal komunal dan kolam retensi di Jalan Bima Kelurahan Arjuna Kecamatan Cicendo Kota Bandung.

"Kami bersama anggota langsung melakukan pengawasan pembangunan Ipal Komunal dan Kolam retensi". Katanya.

Ia juga menyampaikan, patroli terus dilakukan guna mengecek kebersihan sungai. Selain itu, melakukan komunikasi sosial (Komsos) kepada warga bantaran sungai.

"Kami mengingatkan warga, agar jangan membuang sampah sembarangan, terutama ke sungai agar sungai tetap mengalir lancar". Pungkasnya.
** M. Edwandi

BACA JUGA :

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes