Kapolsek Ujungberung Menjadi Narasumber Diskusi Tentang Bahaya Radikalisme DAN Bagaimana Cara Bersosial Media Yang Baik


KIM CIPEDES, BANDUNG - Kapolsek Ujungberung, Kompol Haryadi SH, MH menjadi narasunber Diskusi Tentang Menolak Radikalisme dan Bersosial Media Yang Baik, bertempat di Lapangan Komp.Taruna Parahyangan Rw. 02 Kelurahan Pasirendah Kecamatan Ujungberung Kota Bandung, Jumat, 25 Oktober 2019 Jam 20.00 wib s.d 22.30 wib 

Kegiatan tersebut merupakan program kerja yang dilaksanakan oleh Karang Taruna Cinta Bangsa Kelurahan Pasirendah sebagai penanggung jawab Dadan Kusnadi

Maksud dan tujuan untuk memberikan pemahaman terutama kepada kaum milenial/kaum muda tentang Bahaya Radikalisme & tentang Cara Bersosial Media dengan Baik dan Bijak.

Selain Kapolsek Ujungberung, Karang Taruna Cinta Bangsa Kelurahan Pasirendah juga menghadirkan narasumber Ganjar Ganda Praja (Lemhanas) dan Ikbal (Komunitas GENTAR UIN Sunan Gunung Jati)

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Pasirendah, LPM Kelurahan Pasirendah, Perwakilan Karang Taruna se Kec. Ujungberung, serta tamu undangan sebanyak 150 orang.
*M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes