Pangdam III/Siliwangi Hadiri Syukuran Sukses Pesta Demokrasi 2019 & Program Citarum Harum Harga Diri Bangsa

BANDUNG, KIM CIPEDES - Ribuan Masyarakat Jawa Barat menghadiri syukuran suksesnya Pesta Demokrasi Pemilu 2019 berjalan lancar, aman, damai dan sejuk. Kegiatan yang bertajuk Gelar Budaya Progam Citarum Harum sebagai harga diri bangsa dirangkum dengan Syukuran Pemilu telah berhasil dan aman penuh kedamaian, Syukuran Milangkala KAA yang ke 64 Tahun, Mendorong Citarum Harum untuk mengakselerasi sungai Citarum yang lestari sebagai harga diri Bangsa, Syukuran HUT Abah Alam yang ke - 77 Tahun, dan syukuran terbentuknya Jaringan Bandung Inisiatif, yang siap menginspiasi dalam pembangunan bangsa untuk mengisi kemerdekaan. 

Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Tri Soewandono memukul gong sebagai tanda diresmikan Gelar Budaya Program Citarum Sebagai Harga Diri Bangsa, betempat Gedung Graha Tita Siliwangi, Jalan Lombok No. 10 Bandung, Kamis, 26/4/2019. 

Turut hadir Mayjend TNI (Pun) Iwan Sulandjana, Anggota DPR RI, Dr.Hj. Popong Otje Djundjunan, Pejabat Utama Kodam III/Siliwangi dan para Dansekto Citaum lainnya. 

Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Tri Soewandono mengapresiasi inisiatif masyarakat Jawa Barat menggelar syukuran suksesnya Pesta Demokasi Pemilu 2019 ini. Sejak awal, saya sudah yakin bahwa masyarakat Jawa Barat ini tidak akan mudah terprovokasi dai kelompok dari luar. Beberapa agenda-agenda yang lalu, contohnya kita melaksanakan pemilihan Gubernur tahun lalu, ada istilah, tidak ada satu pun pot yang jatuh dalam penyelenggaran Pemilihan gubenu," ungkap Pangdam III/Siliwangi. 

Menurut Pangdam III/Siliwangi, memang di media sosial banyak yang membalikan fakta, berita-berita hoaks yang tidak jelas asal usul fakta yang sebenarnya, marak beredar di dunia maya. Sebagai contoh, dua hari kemarin, di media sosial tersebar berita bentok dua ormas di Jalan Baga. Video kejadian di Magelang di edit pakai bahasa Sunda seakan kejadian tersebut di Bandung. "Teman saya dari luar Jawa Barat membatalkan rencananya untuk ke Bandung, kata Pangdam, dia menelpon menanyakan stuasi kondisi di Bandung, saya jawab aman-aman saja, tidak ada pemasalahan, keamanan aman dan kondusif. Dia jawab lagi, saya lihat di media sosial lagi ada keributan antar ormas. Saya kaget, dan kita lihat di Media Sosial memang lagi rame memposting bentrok dua omas di Braga. Setelah kita cek kelapangan dan kita tanya masyarakat sekitar, tidak ada terjadi keributan di Braga. Untuk itu, jangan cepat percaya dan terprovokasi dengan berita - berita yang beredar di media sosial. Jadi permasalahan sedikit saja informasi yang tidak benar ini, bisa sangat mempengaruhi perekonomian. Oleh karena itu,Mari kita lawan hoaks," ajak Pangdam. 

Lebih lanjut dikatakan Pangdam, TNI bersama Polri dalam melaksanakan pengamanan pesta demokrasi dengan langkah-langkah mensosialisasikan bersama ke daerah-daerah menyampaikan pesan Pemilu damai. Selanjutnya kita deklarasi dengan para calon peserta pemilihan legislatif dan deklarasi anti hoaks. Sosialisasi Pemilu Damai juga kami lakukan dengan Talkshow di beberapa stasiun radio, salahsatunya PRFM, sehingga pesan-pesan yang kita sampaikan dapat diteima infomasinya oleh masyaakat. 

Mengenai Progam Citarum, kata Pangdam, akan terus bejalan. Ketika kami melakukan PAM Bapak Presiden di Bogor, beliau menanyakan kepada saya, bagaimana dengan progam Citarum, saya jawab, kita masih lanjut Pak, Bapak sudah mengeluarkan Perpres Nomor 15 tanggal 14 Maret 2018 itu adalah harga diri bangsa. Sebagai warga bangsa, kami bertekad untuk mensukseskan program Citarum, kita harus sama-sama menunjukan kepada dunia bahwa kita mampu merevitalisasi Sungai Citarum. Program revitalisasi sunga Citarum selama 7 tahun dan berjalan 1 tahun sudah kelihatan hasilnya. Cuman mungkin perlu untuk menyelesaikan permasalahan sampah, beberapa kali hujan lebat, banyak sampah yang mengali sepanjang sungai Citaum," ujar Pangdam. 

Dansektor 22 Citarum, Kol. Inf. Asep Rahman Taufik Citarum pernah berjaya di Kerajaan Tarumanegara, di masa ini bagi kita harus terus bergiat optimis dengan semangat dilandasi dengan keikhlasan. Semangat seluruh warga, komunitas, perkumpulan-perkumpulan, paguyuban kita satukan barisan dan rapatkan barisan untuk sama-sama mensukseskan pogam evitalisasi Sungai Citarum. Dengan program merubah mindset masyarakat untuk mengelola sampah, mengurangi sampah dan menilai serta memanfaatkan kembali sampah terutama dalam perilaku yang masih membuang sampah ke sungai, dan membuang sampah sembarangan. Karena sungai merupakan peradaban-peradaban sumber kehidupan maka ini harus dikembalikan kepada fungsinya. Kita sama-sama untuk merawat agar Citarum Harum dalam 7 tahun kedepan, mudah-mudahan bisa kembali harum, airnya bersih bebas dari sampah, limbah-limbah domestik maupun limbah industri," ungkap Dansektor 22 Citarum ketika ditemui seusai menghadiri Gelar Budaya Program Citarum sebagai Harga Diri Bangsa. *M.Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes