Jelang HUT Ke-77 Bhayangkara, Polres Indramayu Salurkan Bantuan Sosial dan Menggelar Doa Bersama

KIMCIPEDES.COM, INDRAMAYU | Polres Indramayu jajaran Polda Jabar kembali menggelar Bakti Sosial dan Do'a Bersama.

Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di  Pesantren Al-Ishlah Tajug, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Selasa (13/06/2023) kemarin.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H. didampingi Wakapolres Kompol Hamzah Badaru, S.I.K., turut serta PJU Polres Indramayu, Kapolsek Jajaran Polres Indramayu serta Taruna Akpol TK III Angkatan 55 Batalyon Satya Dharma.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Balongan, Iptu Wawan mengatakan, kegiatan Bakti Sosial berupa pemberian paket sembako tersebut dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke 77 Tahun.

Disamping itu, dalam kesempatan tersebut dilakukan doa bersama dengan santri dan santriwati untuk Almarhumah Hj. Opih Sopiah Ibunda dari Bapak Kapolda Jawa Barat.

Lanjut disampaikan Iptu Wawan, kegiatan Bakti Sosial dan Do'a Bersama juga dilaksanakan oleh Polsek Jajaran Polres Indramayu, diantaranya di Ponpes Dan Rumah Yatim Yayasan Hidayah Al-Sibyaan Wal Fataa, Kecamatan Cikedung, Pondok Pesantren Darul Hikmah, Kecamatan Losarang, Madrasah As-Shiddiq Lelea, Kecamatan Lelea serta di Ponpes Darus Shibyan, Kecamatan Widasari.

Ia berharap,dengan kegiatan tersebut dapat semakin meningkatkan Silaturahmi dengan Masyarakat sekaligus ungkapan syukur dalam peringatan HUT Bhayangkara yang harapannya ke depan Polri semakin jaya

“Semoga di usia ke-77, Polri semakin profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan semakin diberi kesabaran serta kesehatan dalam melaksanakan tugas sehari-hari di lapangan,” harap Iptu Wawan, Rabu (14/06/2023).. **

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes
KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes