Menhan Bangga Dengan Inovasi Teknologi Terapan Prajurit Kodam III Siliwangi ~ KIM Cipedes
iklan banner
iklan banner
iklan banner
iklan banner

Menhan Bangga Dengan Inovasi Teknologi Terapan Prajurit Kodam III Siliwangi

Prabowo Subianto
Prabowo Subianto | Menhan RI


KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Inovasi Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo dalam pengembangan pupuk BIOS 44 DC mendapat apresiasi Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Menhan berencana akan mengembangkan pupuk BIOS 44 DC inovasi teknologi terapan buatan para prajurit Kodam III Siliwangi untuk mengatasi masalah pertanian.

Prabowo Subianto mengungkapkan hal tersebut saat kunjungan kerja dan memberikan pengarahan kepada 2.000 Babinsa, bertempat Soedirman Grand Ball room Jl. Jenderal Sudirman No. 620 Bandung, Selasa (14/3/2023).

Prabowo melihat langsung inovasi teknologi terapan karya prajurit Kodam III Siliwangi dalam memecahkan masalah di masyarakat, seperti pupuk, air bersih, dan pengolahan limbah.

Lebih lanjut diutarakan Menhan, Inovasi teknologi pupuk BIOS 44 DC dapat menjawab keluhan para petani, terutama soal pupuk. "Sekarang bisa diproduksi pupuk-pupuk BIOS 44 dengan bakteri mikroba yang sangat efisien dan produktif, sangat murah, ini sangat membanggakan," ucap Menhan.

Menhan Prabowo menuturkan, bakal menguji coba pupuk BIOS 44 DC itu di lahan sekitar 20 hektare di sejumlah daerah. Jika berhasil baik, akan dipaparkan ke Presiden Joko Widodo.Menteri Pertanian dan Menristek," ujar Menhan.

Pada kesempatan tersebut, Menhan menyerahkan motor trail kepada Babinsa. Menhan menilai bahwa Babinsa merupakan ujung tombak negara," pungkas Menhan.
** M. Edwandi 

Share:

Dr. Uung Tanuwidjaja, SE.,MM

Dr. Uung Tanuwidjaja, SE.,MM

PT. AZQA KIM MEDIA

PT. AZQA KIM MEDIA

CAMAT SUKAJADI

CAMAT SUKAJADI

KELURAHAN CIPEDES

KELURAHAN CIPEDES

PAPPRI JABAR

iklan banner

Perumahan Griya Lempuyang Cikahuripan

iklan banner

Sanggar Tari Dwi Manuhara

iklan banner

Azqa Printing

iklan banner

Trending Minggu Ini