Police Goes To School, Kapolsek Paseh Iptu Idham Chalid S.H Berikan Penyuluhan Kepada Siswa/i SMK Dharma Agung

Polresta Bandung

KIMCIPEDES.COM, POLRESTA BANDUNG | Kepolisian Sektor Paseh Polresta Bandung Polda Jabar memberikan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja pada pelajar SMK Dharma Agung Kp Cipedes Rt 05 Rw 15 Desa Cipedes, Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung. Rabu (22-02-2023)

Hal ini dilakukan guna memberikan pengertian kepada para siswa siswi agar tidak terjerumus dalam bahaya penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja.

Menurut Kapolsek Paseh, jika penyimpangan perilaku generasi muda sampai terjadi, akibatnya dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa ini di kemudian hari.

“Penyuluhan ini kami berikan kepada para pelajar agar tidak terjerumus ke dalam perbuatan yang menyimpang, yakni penyalahgunaan narkotika yang bisa merusak masa depan generasi muda,” ungkap Iptu Idham Chalid S.H

Untuk itulah, pihaknya akan terus memberikan penyuluhan ke sekolah-sekolah untuk memberikan informasi dan pemahaman bahaya penyalahgunaan narkoba ini.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo S.H, S.I.K M.H melalui Kapolsek Paseh Iptu Idham Chalid S.H meminta kepada para siswa agar menjauhi narkoba ataupun obat-obatan dan sejenisnya, serta melakukan perbuatan yang melanggar hukum, fokus dalam belajar dan bisa membanggakan sekolah, orang tua hingga negara.

“Kami harapkan adik-adik bisa menjadi pelajar yang baik dan rajin belajar untuk meraih cita-cita,” tuturnya.

Pada kesempatan itu Iptu Idham Chalid S.H juga menyampaikan apresiasi terhadap pihak sekolah yang telah berperan serta dalam penyuluhan tentang bahaya narkoba dan kenakalan remaja, Pungkas Kapolsek Paseh kepada wartawan
** M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes
KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes