Kepala Desa Maruyung Kecamatan Pacet Berikan Apresiasi Kepada Polri Atas Penanganan Kasus FS

H.Apen Supandi Naufal
H. Apen Supandi Naufal

KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Kepala Desa Maruyung Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung H.Apen Supandi Naufal sangat mengapresiasi kepada Kepolisian dalam penanganan kasus FS yang terjadi di duren 3 Sampai Tahap P21.

Seiringan perkembangan perkara berkas kasus FS kejaksaan agung menegaskan berkas penyidikan kasus dugaan pembunuhan berencana dan Obstruction Of Justice Ferdi sambo CS dinyatakan lengkap atau P21.

H.Apen Supandi pun selaku Kepala Desa Maruyung Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung pun mengucapkan rasa terima kasih kepada bapak Kapolri yang telah melakukan langkah-langkah yang tegas dan serius memproses kasusnya FS hingga nanti mendapatkan hukuman yang pasti demi terwujudnya supremasi hukum di negeri ini," ucapnya.

Dalam keterangannya juga menuturkan kerja Transparan Profesional Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Timsus mengusut tuntas kasus duren tiga hingga para tersangka sampai ke persidangan itu layak didukung oleh seluruh elemen masyarakat Indonesia. Ucapnya.

H.Apesn Supandi Naufal Mengatakan“Saya mendukung atas proses yang dilakukan oleh pihak kepolisian hingga pemberkasan dinyatakan P21 atau lengkap hingga menunggu proses persidangan,” lanjutnya.

H.Apen menambahkan dirinya juga berharap dengan adanya kasus Brigadir J, menjadi momentum untuk bersikap tegas dan tidak pandang bulu dalam penuntasan kasus di internal Kepolisian.

“Siapapun yang emang dapat merusak instansi kepolisian republik indonesia harus ditegakan dengan hukum yang ada,” tegasnya.
** M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes