CAMAT SUKAJADI MENGERAHKAN SELURUH JAJARANNYA MENGIKUTI GLADI BERSIH HJBK 212

camat sukajadi

KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Guna mensukseskan Acara Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke 212 tahun 2022, Kamis 22 September 2022, bertempat di lapangan Abra jl. CIpedes Tengah Drs. Inci Dermaga Mustawan A, M. A., M.AP., Camat Sukajadi Kota Bandung menginstruksikan kepada seluruh jajarannya sampai tingkat Kelurahan untuk mengikuti Gladibersih rangkaian Upacara Hari Jadi Kota Bandung ke 212 th 2022 tingkat Kecamatan Sukajadi, yang akan menjadi inspektur upacara nanti.

Hadir dalam Gladibersih tersebut yaitu Sekcam Kec Sukajadi Jajang Afiudin, S. Sos., M. Si., Selaku Ketua Pelaksana HUT HJKB 212 TK Kecamatan Sukajadi,

Para Lurah se-Kec Sukajadi beserta beberapa Kasi yang menjadi anggota panitia Kanit Binmas Polsek Sukajadi Iptu Deden Deni beserta para Binmas Kelurahan se-Kec Sukajadi,, Babinsa tiap Kelurahan dan yang menjadi Komandan upacara adalah Babinsa Cipedes Serma Adreanus Hulu, Anggota KNPI dan Karang Taruna se Kecamatan Sukajadi selaku Panitia Pagelaran Produk KUKM dan Pagelaran Seni Budaya. Linmas Kecamatan sebagai pembawa Bendera Lambang Daerah Kota Bandung yang dipimpin Kasi Trantib Kecamatan.

camat sukajadi

Dalam pesannya Camat Sukajadi Drs, Inci Dermaga Mustawan A, M.A., M.AP., menyatakan " Agenda Kegiatan Peringatan HJKB 212 th 2022 adalah ;

1. Bandung Bebersih

Yang telah dilaksanakan pada hari Sabtu tgl 17 September 2022, dan akan dilanjutkan secara rutine pada waktu yg akan datang.

2. Bandung Berdoa

Dilaksanakan pada hari Jumat tgl 23 September 2022 serentak di seluruh wilayah Kec Sukajadi Kota Bandung.

Berkenaan dengan hal tersebut dimohon bantuan utk para DKM di wilayah RW/RT mengadakan doa bersama utk kebaikan Kota Bandung pada saat sholat Jumat, doa dilaksanakan sebelum atau sesudah Khutbah Jumat.

Rencana utk Tingkat Kecamatan nya akan dilaksanakan di Mesjid Besar Cipaganti.

3. Bandung Berbagi

Dilaksanakan pada Hari Jumat tgl 23 September 2022,...Kegiatan berbagi sembako utk warga masyarakat tidak mampu, utk TK Kecamatan dilaksanakan oleh seluruh potensi kewilayahan.

4. Upacara peringatan Hari Jadi Kota Bandung

Dilaksanakan di Tingkat Kota dan di Seluruh Kecamatan.

Untuk Kecamatan Sukajadi akan dipusatkan di Lapang ABRA Kel.Cipedes dirangkaikan dengan Pagelaran Produk KUKM dan seni Budaya termasuk pagelaran Wayang Golek pada Hari Minggu tgl 25 September 2022 mulai pukul 07.00 wib - selesai.

Dan acara Gladi bersih ini kita laksanakan agar terselenggara dengan khidmat sekaligus dengan penganugerahan Satya Lencana Karya Satya Presiden Republik Indonesia ". paparnya.

Sebagai tuan rumah dan Lurah Cipedes Dedi Rustandi, SH., mengatakan bahwa " Kami telah mengundang Bapak Ibu RW/RT beserta LKK Kel Cipedes Kec Sukajadi, untuk hadir pada kegiatan Upacara HJKB 212 ini dengan berpakaian nuansa adat Sunda dan memeriahkan pagelaran KUKM dan Seni Budaya ". Dan besok Jumat 23 September 2022 di jam dan tempat yang sama akan diadakan kembali kegiatan serupa sebagai pemantapan untuk kelancaran jalannya upacara di Hari Jadi Kota Bandung ke 212 Minggu 25 September 2022.
** Tatang Tabi'i

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes