Polsek Soreang Dorong Kesadaran dan Disiplin Prokes Tindaklanjuti Perpanjangan PPKM

Polresta Bandung

KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Kepolisian Sektor Soreang Polresta Bandung terus terjun ke lapangan untuk menggelar kegiatan pendisiplin terhadap masyarakat yang tidak patuh dalam menjalankan protokol kesehatan di masa pandemi sekaligus menindaklanjuti perpanjangan penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Mikro level 4, Rabu, 04/08/2021.

Dari kegiatan mobile covid hunter kali ini dikendalikan oleh Kanit Lantas Polsek Soreang Polresta Bandung Ipda Suryana, dan tampak mereka melakukan penyisiran jalur protokol. Yang kebetulan menemukan pelanggar disiplin protokol kesehatan. Disana petugas tampak memberi teguran dan selanjutnya diberikan masker agar selalu digunakan disaat beraktivitas.

Ipda Suryana sewaktu dikonfirmasi mengatakan jika pihaknya terus mengupayakan agar masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan ketika beraktivitas.

“Kami berupaya menekan grafik penyebaran Covid-19 di Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung yang saat ini masih relatif tinggi. Dan kami laksanakan itu dengan bentuk patroli covid hunter yang mana bentuk penertiban kepada masyarakat yang kami lakukan adalah untuk menggugah kembali rasa kesadaran untuk selalu dan selalu disiplin menggunakan masker ketika beraktivitas, dengan harapan dapat memutus rantai penyebaran covid itu sendiri.” Ujarnya

Sementara ditempat terpisah PLH Kapolsek Soreang Polresta Bandung AKP Arpin Siregar, menambahkan pada dasarnya fokus kegiatan pendisiplinan oleh tim mobile covid hunter ialah kepada masyarakat yang melanggar protokol kesehatan termasuk mencegah adanya pembatasan atas kegiatan masyarakat yang menyebabkan kerumunan.

“Kegiatan tim mobile covid hunter ketika mendapati warga yang melanggar Protokol kesehatan maka kami hampiri dan diberi edukasi tentang pentingnya 5M.” Tambahnya

Tak sampai di situ saja, pihaknya juga tak lelah untuk memberikan pemahaman tambahan kepada warga lainnya agar tak menyepelekan kepatuhan terhadap Protokol kesehatan, mengingat resiko penyebaran yang ditimbulkan sangat fatal. Maka dari itu kami minta masyarakat tak menyepelekan hal ini, Pungkas AKP Arpin.
** M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes
KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes