KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Ngopi bareng sambil santai bercengkrama ternyata bisa menciptakan ide-ide kreatif positif keluar. Berangkat dari tema yang diusung dalam kegiatan Bandung Youth Festival Sukajadi 2023 (BYF 2023) yaitu " Ngamumule Budaya Pikeun Sukajadi Juara " yang sukses digelar di lapang Abra Cipedes beberapa waktu lalu. Begitulah yang dilakukan oleh tim acara setelah kegiatan BYF berlalu diantaranya mBotza, mangDhea, bangBarock, kangFebi, paRete dan kang Ikhsan, berkeinginan untuk mewujudkan aspirasi dari para penggiat pelaku seni, sanggar seni, lingkung seni padepokan dan komunitas seni lainnya khusus yang ada di wilayah Kecamatan Sukajadi untuk mengadakan suatu wadah.
Sebagai wujud dari kepedulian itu ternyata disambut baik oleh Ketua DPK KNPI Sukajadi Agis Herdinal, juga oleh Camat Sukajadi Drs Inci Dermaga M A, M.AP., Ketua DPK KNPI mengatakan " Sudah sepatutnya KNPI sebagai Organisasi Kepemudaan khususnya pada bidang seni, budaya dan olahraga harus menampung dan menindaklanjuti aspirasi dan inisiatif tersebut, juga adanya ajakan dari pelaku seni yang turut mengisi acara kegiatan BYF tersebut agar menghidupkan kembali seni dan budaya khususnya budaya Sunda ", jelas Agis Herdinal.
Hari Rabu tanggal 5 Juli 2023 tepatnya pukul 20.00wib acara silaturahmi pun digelar bertempat di Aula Kelurahan Cipedes jl Sukagalih no 24 Sukajadi dengan mengundang para penggiat dan pelaku seni yang ada di Kecamatan Sukajadi. Dalam pembukaan Agis Herdinal Ketua DPK KNPI menyampaikan "Terimakasih kepada Tim dan seluruh undangan atas kehadirannya,
Apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pelaku seni dan budayawan se-kecamatan Sukajadi, semoga dapat bersinergi dan bisa menghadirkan sesuatu yang lebih daripada ini". Sambutan lain disampaikan oleh Ketua Forum RW Bp Suherman " Saya secara pribadi mendukung sepenuhnya atas kegiatan positif ini agar terlaksana perhimpunan ini mempunyai wadah dan legalitas dan mendorong agar KNPI Sukajadi menaunginya ".
Sambutan dan Aspirasi dari para hadirin pun bermunculan, sehingga disepakati terbentuk SAKAJI kepanjangan dari Seniman Sukajadi Ngahiji tepat pada pukul 21.00 wib dan saat itu langsung dibentuk kepengurusan dan secara demokrasi terpilih Asep Sumarna, S. Pd., sebagai Ketua Umum SAKAJI. Dalam sambutannya Asep Sumarna. S. Pd., mengatakan " Puji syukur alhamdulillaah, cita-cita dari seluruh penggiat seni budaya hari ini telah terwujud, kita akan bersama-sama untuk menyatukan visi dan misi kita untuk keberlangsungan para pelaku seni baik sarana maupun prasarana serta kesejahteraan ".
Rembukan pun mengerucut ke arah program kerja jangka pendek dan panjang yang mengarah ke pembinaan, pemberdayaan anggota dan terhadap masyarakat juga melengkapi persyaratan organisasi untuk legalitas SAKAJI sendiri. Untuk itu akan menyegerakan untuk audensi kepada aparat pemerintah setempat yaitu Kecamatan Sukajadi.
*** Tatang Tabi'i
Posting Komentar