Ciptakan Suasana Aman Selama Bulan Ramadhan, Sinergitas TNI-POLRI Gelar Patroli Strong Poin

Polres Indramayu

KIMCIPEDES.COM, INDRAMAYU | Dalam menjaga dan menciptakan ketentraman serta ketertiban umum di wilayah, dalam kesempatan ini seperti halnya dilakukan oleh Polsek Kroya Jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersinergi bersama Koramil 1617/GBW melaksanakan Patroli gabungan di titik titik route yang dianggap rawan gangguan kamtibmas, Sabtu (8/4/2023) siang.

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan kemuliaan, bulan yang memiliki keistimewaan bagi umat islam. Di bulan ini, kegiatan patroli gabungan diintensifkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban umum masyarakat dengan tujuan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas diwilayah (Aksi Premanisme, Penertiban Geng Motor/Balap Liar, Penertiban penggunaan Knalpot Brong, Perang Sarung dan Patroli ke tempat-tempat Rawan Kriminalitas serta Tempat Berkumpulnya Masyarakat) khususnya pada bulan suci Ramadhan.

Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kroya Iptu H. Rasita mengatakan, Patroli gabungan tersebut merupakan upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama bulan Ramadhan ini.

Sasaran Patroli kali ini dilakukan Jalan Desa Jayamulya, Jalan Desa Sukamelang, dan Jalan Desa Kroya Kecamatan Kroya Kabupaten Indramayu.

“Jadi Patroli gabungan akan kita lakukan secara rutin guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,”ungkapnya Kapolsek didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu Ipda Tasim.

Patroli gabungan ini untuk cipta kondisi selama bulan ramadhan, tujuannya berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sehingga masyarakat khususnya umat muslim dapat menjalankan ibadah di bulan ramadhan dengan khusyuk.

"Jadi Patroli Ini menjadi langkah antisipasi terhadap masalah yang kita tidak inginkan itu terjadi, sehingga menjadi tanggung jawab kita semua untuk menjaga Kamtibmas," pungkasnya.
** M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes