Cegah Covid-19, Polsek Pacet Polresta Bandung Lakukan Penyemprotan Disinfektan

polresta bandung

KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Cegah penyebaran virus Corona atau Covid-19, Anggota Polsek Pacet Polresta Bandung menyemprotkan cairan disinfektan di semua ruangan pelayanannya, Jum'at, 16/04/2021

Penyemprotan cairan dilakukan mulai dari ruangan tempat pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), Ruang Pelayanan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), hingga seluruh ruangan yang ada di kantor Polsek Pacet.

Kapolresta Bandung Kombespol Handra Kurniawan,S.I.K.,M.M melalui Kapolsek Pacet AKP Dana Suhenda mengatakan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, pihaknya melakukan penyemprotan disinfektan di ruang pelayanan masyarakat dan seluruh ruangan, hingga menyiapkan sabun cair cuci tangan serta hand sanitizer.

“ Terutama ruangan pelayanan publik. Seluruh bagian ruangan, baik yang tertutup dan terbuka ikut disemprot disinfektan,” kata kapolsek, saat ditemui disela-sela kegiatanya.

AKP Dana Suhenda berharap, dengan dilakukannya beberapa langkah itu dapat mencegah dan memutus penyebaran virus corona. Baik di lingungan Polsek Pacet maupun masyarakat Kecamatan Pacet kab Bandung.
**M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes