Ketua FMPP Illa Setiawati ; Maraknya Ijasah Yang Di Tahan Sekolah

KIMCIPEDES.COM, BANDUNG. | Ketua FMPP Illa Setiawati menyampaikan masih banyaknya ijasah bukti kelulusan siswa yang masih ditahan oleh pihak sekolah mendapatkan perhatian khusus dari FMPP (Forum Masyarakat Peduli Pendidikan ) Dalam Rilisnya tertanggal 29 September 2020 Ketua FMPP Illa Setiawati menyampaikan sebagai bentuk kepedulian bagi siswa yang telah lulus sekolah untuk bekerja atau melanjutkan pendidikannya lagi .

Oleh karena itu FMPP membuat pernyataan sikap sebagai berikut :

Sehubungan dengan banyaknya pengaduan masyarakat terkait penahanan ijazah di SMA/K /SLB Negrri ataupun swasta. Maka dari itu, kami FMPP (forum masyarakat peduli pendidikan) meminta agar:

  1. Menuntut Gubernur Jawa Barat untuk memerintahkan kepada seluruh kepala sekolah negeri ataupun swasta baik SMA/K, dan SLB agar tidak melakukan penahanan ijazah sesuai dengan hak-hak siswa. Karena betentangan dengan PP No 48 tahun 2008 tentang Pendanaan Pendidikan pasal 52, yang menjelaskan bahwa pungutan dana yang bersumber dari masyarakat tidak dikaitkan dengan akademik 
  2. Menuntut Gubernur Jabar/Kadisdik Jabar memberikan Sanksi kepada Kepala sekolah atau Yayasan yang terbukti dengan sengaja menahan ijazah siswa 
  3. Menuntut Gubernur dan DPRD Jawa Barat segera membantu Sekolah swasta sebagai pengganti uang tunggakan orang tua siswa dengan meningkatkan BPMU dari 500 ribu menjadi 1 juta rupiah persiswa pertahun 
  4. Apabila Gubernur Jawa Barat tidak segera melakukan hal tersebut tersebut maka kami FMPP ( Forum Masyarakat Peduli Pendidikan ) beserta masyarakat akan melakukan tuntutan secara hukum kepada para kepala sekolah dan Ketua Yayasan . 

Dan apabila pada tanggal 30 September belum di tindak lanjuti maka FMPP (Forum Masyarakat Peduli Pendidikan) Bersama masyarakat akan melakukan aksi besar-besaran Pada tanggal 1 Oktober 2020 meminta Gubernur Jawa Barat memerintahkan segera memberikan ijazah siswa yang di tahan oleh sekolah.

Demikian surat pernyataan sikap ini kami buat, agar bisa segera ditindaklanjuti," ungkap Ketua FMPP Illa Setiawati.

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes