Rembug Warga Tahunan BKM Adil Bersama 2019, Lurah Cipedes Prioritas Pembangunan Septic Tank Komunal


KIMCIPEDES.COM, SUKAKADI - Rembug warga Kelurahan Cipedes diselenggarakan oleh Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Adil Bersama.. 

Lurah Cipedes, H. Dedi Rustandi, SH membuka secara resmi Rembug Warga Kelurahan Cipedes, bertempat di Aula Kelurahan Cipedes, Jalan Sukagalih No. 24 Kecamatan Sukajadi Kota Bandung, Sabtu, 28 Desember 2019.

Pembahasan dalam Rembug Warga ini, menitikberatkan mengenai realiasasi rumah tidak layak huni (Rutilahu) di wilayah Kelurahan Cipedes.

Nampak menghadiri giat Rembug Warga, Ketua LPM Kelurahan Cipedes, M. Raka Mandala Putra, Ketua Karang Taruna Rajawali Kelurahan Cipedes, Dedi Djunaidi, PKK Kelurahan Cipedes, Ketua Forum RW Kelurahan Cipedes, Ketua Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kelurahan Cipedes dan Ketua RW Se-Kelurahan Cipedes.

Ketua BKM Adil Bersama Kelurahan Cipedes, H. Suherdin mengatakan bahwa pengajuan Rutilahu diwilayah Kelurahan Cipedes direalisasi sebanyak 120 unit, untuk penyalurannya dibagi dalam 4 termin, berarti 30 unit rutilahu yang dapat dibangun dalam 1 (satu) tahun dibagi 11 Rw," ungkap H. Suherdin.


Lurah Cipedes, H. Dedi Rustandi,SH dalam sambutannya selain menyampaikan mengenai Rutilahu juga membahas tentang pembangunan septic tank komunal dalam rangka mewujudkan ODF (open Defecation Free) 100% Tahun 2020 diwilayah Kelurahan Cipedes.

Menurut Lurah Cipedes, salahsatu indikator dalam pencapaian target ODF 100% tentu tersedianya septic tank ditiap-tiap rumah. Masih banyak warga masyarakat yang selama ini membuang tinja  atau limbah rumah tangganya kesusukan gorong-gorong atau selokan. "Maka perlu kita merubah mindset warga agar lebih peduli menjaga kebersihan lingkungannya.

Pada Rembug Warga ini, Lurah Cipedes berharap muncul suatu gagasan pemecahan masalah dalam pengadaan septictank komunal diwilayah Kelurahan Cipedes. Pembangunan septic tank komunal merupakan program prioritas utama, agar senantiasa dianggarkan, direncanakan dan bisa dilaksanakan. Kami juga akan mengupayakan swadaya - swadaya dan akan mencoba mendekati para pengusaha yang ada di sekitar wilayah Kelurahan Cipedes. Kami akan ikut bersama-sama terlibat langsung di dalam penyelenggaraan pembuatan septictank komunal ini.
 *Tim R

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes