Komandan Pusdikbanmin Kodiklatal Berikan Pembekalan Malam Pengantar Tugas Siswa Dikspespa

Komandan Pusdikbanmin Kodiklatal Berikan Pembekalan Malam Pengantar Tugas Siswa Dikspespa

KIMCIPEDES.COM, SURABAYA - Jelang pelaksanaan penutupan Pendidikan, Komandan Pusat Pendidikan Bantuan Administrasi (Danpusdikbanmin) Komando Pendidikan Dukungan Umum (Kodikdukum) Kodiklatal Kolonel Laut (S) Roland Manalu, S.T memberikan pembekalan malam pengantar tugas kepada 54 orang siswa Pendidikan Spesialisasi Perwira (Dikspespa) yang sedang menempuh pendidikan di Pusdikbanmin Kodikdukum Kodiklatal.

Ke-54 orang siswa Dikspespa tersebut terdiri 29 orang perwira Dikspespa Personil, 15 orang Dikspespa Suplay, 10 orang Dikspespa Pendidikan. Hadir dalam acara tersebut para pejabat utama Pusdikbanmin diantaranya para Komandan Sekolah, para Kadep dan Kabag dijajaran Pusdikbanmin

Dalam pembekalanya Komandan Pusdikbanmin Kodiklatal Kolonel Laut (S) Roland Manalu, S.T menyampaikan bahwa malam pengantar tugas yang dilaksanakan di penghujung kegiatan proses belajar mengajar ini dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi dengan keluarga besar Pusdikbanmin yang telah menghantarkan para Pasis hingga diakhir pendidikannya di Lembaga Pendidikan Kodiklatal ini.

Menurutnya kegiatan ini menjadi momentum penting selain mempererat tali silaturahmi juga sebagai wahana komunikasi yang baik dalam menjalin hubungan silaturahmi antara Pasis dengan lembaga sekaligus saling memberi masukan dari kedua belah pihak demi kemajuan TNI Angkatan laut.

“Walaupun kalian sudah keluar dari lembaga pendidikan Kodiklatal agar komunikasi yang telah terbina tidak putus hanya sampai selesainya Pendidikan ini, namum berlanjut dan tidak pernah putus dimanapun kita ditugaskan", ujarnya.

Disisi lain Komandan Pusdikbanmin berpesan agar Para Perwira lulusan Pudikbanmin ini berpenampilan sebagai prajurit TNI AL yang patut dijadikan teladan bagi bawahannya maupun prajurit lainnya serta mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan kedinasan maupun lingkungan masyarakat dengan selalu berupaya memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara Indonesia tercinta.
* M. Edwandi/Tim R

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes