Kolaborasi Sub Sektor 3-22 Citarum Harum Dengan Unsur Kewilayahan Bersihkan Sungai Ciwarga

Sektor 22 Citarum Harum

KIMCIPEDES.COM, BANDUNG - Sub Sektor 3 - 22 Satgas Citarum Harum bersama Gober Kewilayahan Bersihkan Sungai Ciwarga di Rw. 03 Kelurahan Sukaraja Kecamatan Cicendo Kota Bandung. Rabu, 20/11/2019.

Dalam mengantisipasi datangnya musim penghujan, salah satu penyebab banjir karena adanya sumbatan sampah dan sedimentasi yang menghambat aliran sungai. Sehingga banjir kerap terjadi di Kota Bandung.

Dansub 3 Sektor 22 Citarum Harum, Serka Nurcholis sebelum melaksanakan kegiatan memimpin apel pagi dan berdo'a bersama agar kegiatan lancar dan selanjutnya bergerak bersama baraya serta di bantu gober membersihkan Sungai Ciwarga. 

"Sebelum kegiatan di mulai dilakukan apel di halaman Kantor kelurahan Sukaraja Kecamatan Cicendo untuk mengecek kesiapan di lapangan," ungkapnya.

Pembersihan sungai Ciwarga sepanjang 200 meter sampah yang terakut kepermukaan mencapai 650 Kg. Banyaknya sampah di Sungai tersebut karena kurangnya kesadaran masyarakat yang belum peduli akan keindahan lingkungan.

Menurut Serka Nurholis,"Pembersihan sungai Ciwarga sepanjang 200 meter, sampah yang di hasilkan 650 Kg. Sungai bersih dan indah perlunya kepedulian masyarakat terhadap lingkungan". Ucapnya.

Dalam hal ini, Satgas Citarum Harum Sub 3 Sektor 22 berkolaborasi dengan unsur kewilayahan untuk menciptakan Tiga Pilar yang baik di Kota Bandung. 

"Saya sebagai Dansub Sektor 3 - 22 Citarum Harum, merasa bangga bisa berkolaborasi dengan kewilayahan, Karena tanpa adanya dukungan dari berbagai pihak satgas Citarum bukan apa - apa". tutur Nurcholis.

Nurcholis berharap, Semoga kedepan Kota Bandung, utamanya di sungai menjadi lebih bersih bebas dari sampah, sehingga fungsi sungai sebagai sumber hidup bisa tercipta.
* M. Edwandi/JPCH

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes