Kabid Humas Polda Jabar : Tidak Sampai 24 Jam Polres Sukabumi Berhasil Mengungkap Kasus Pembunuhan Mayat Terbakat di Cidahu


KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Otak pelaku kasus pembunuhan mayat terbakar di Cidahu berhasil di amankan yaitu Sdri. AK umur 35 tahun tidak lain adalah Istri dari korban Sdr. Edi Chandra Purnama als Pupung Sadili umur 54 tahun dan merupakan Ibu tiri dari korban M. Adi Pradana als Dana umur 23 tahun. 

Diinformasikan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K. bahwa Motifnya adalah tersangka sdri AK menyewa 4 eksekutor untuk membunuh suaminya Sdr. Edi Candra dan anak tirinya Dana karena masalah rumah tangga dan hutang piutang. 

Menurut Kabid Humas Polda Jabar, 2 orang korban di culik dan di lumpuhkan di rumah korban dialamat Lebak Bulus 1 kav 129 B blok U 15 rt 3 Rw 05, Lebak Bulus Jakarta Selatan

Setelah di eksekusi 2 orang korban di letakan di SPBU Cirende dalam keadaan sudah meninggal dan para eksekutor menyuruh sdri. AK untuk mengambil mobil yang berisi jenazah yang sudah mereka bunuh, kemudian pada tanggal 25 Agustus hari minggu pukul 07.00 Wib pagi, sdri AK dan anaknya KV mengambil mobil yang sudah berisikan mayat tersebut, dan membawa mayat itu ke Cidahu, di dekat tkp sdri. AK membeli 1 botol bensin dan menyerahkan ke anaknya KV untuk membakar mobil tersebut , 

Kemudian mobil tersebut di bakar dan meledak sehingga juga ikut membakar KV di bagian wajah, kaki dan tangan dan sekarang di rawat di Rs. Pertamina. 

Setelah itu Sdri AK dan KV kabur ke arah jakarta dan langsung membawa KV ke Rs Pertamina kebayoran baru Jakarta Selatan. 

Penangkapan Sdr. AK dipimpin langsung oleh Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi. S.H., S.I.K., M.H., dan Kasat Reskrim AKP Yadi Kuswadi di Jalan Caringin Utara Kelurahan Cilandak Barat Jakarta Selatan. 

Barang Bukti yang berhasil diamankan yaitu Mobil Calya No pol B. 2620. BZM, selimut yang berbau bensin serta Hp Tsk.
** M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes