Kapolsek Sukajadi Terapkan Sistem Pengamanan TWG Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara

Kompol Sarce Christiati - Kapolsek Sukajadi
SUKAJADI - KIM CIPEDES - Kapolsek Sukajadi Polrestabes Bandung, Kompol Sarce Christiati menerapkan sistem pengaman TWG (Tactical Wall Game) dalam pengamanan Rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pemilu 2019. “Kami terus melakukan koordinasi dengan PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) dan Panwascam (Panitia Pengawas Kecamatan). Untuk pengamanan Pemilu 2019 ini sudah diserahkan kepada pihak kepolisian sehingga kami pun terus melakukan koordinasi untuk menjaga keselamatan investaris negara yaitu kotak suara beserta isinya,” ungkap Kapolsek Sukajadi ketika ditemui KIM CIPEDES disela-sela pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perhitungan Perolehan Suara Pemilu 2019 Tingkat Kecamatan Sukajadi, bertempat di Aula Kecamatan Sukajadi, Jalan Sukamulya Bandung, Minggu, 21/4/2019. 

Sinergitas TNI Polri dan Aparatur Kecamatan Sukajadi dalam Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2019 Tingkat Kecamatan Sukajadi, Minggu,  21/4/2019
Pada saat rapat pleno ini, kata Kapolsek Sukajadi, kita harus selektif untuk masuk keluarnya orang ke area lokasi Rapat Pleno. Kami meneapkan sistem TWG pengamanan ring 1, 2 dan 3. Ring 1 yaitu tertutup, ring 2 pengawasan dipintu masuk keluar, pemeriksaan dan penggeledahan badan, ring 3 diarea seputaran gedung, kita harus mengenal siapa yang ada dilingkungan ini dengan meminta identitas diri dan keperluan apa dan setidaknya kita sudah punya data awal. Kemudian, ruang-ruangan yang ada didalam sini, harus kita ketahui juga, ada siapa didalam ruang, apa yang dia perbuat, yang dia lakukan sedang apa dia, kepentingan apa dia. Setelah kita mengetahui orang-orang tersebut kita koordinasikan lagi dengan muspika, baik Camat, Danramil, Panwascam, dan PPK tentang kebeadaan oang tesebut. Apakah mereka kenal, apakah diketahui keberadaannya, apakah seijin mereka dan sebagainya. Kalau memang tidak seijin, kita akan komunikasi dengan yang bersangkutan, dengan segala hormat, mengingat situasi dan kondisi politik masih berlangsung untuk mengantisipasi kerawanan, silahkan anda keluar. Jadi yang masuk area rapat pleno ini benar-benar disteril ,” tegas Kapolsek Sukajadi. 

Lebih lanjut dikatakan Kapolsek Sukajadi, karena menjaga atau mengantisipasi lebih awal, jadi lebih baik kita mencegah daripada mengobati. Walaupun itu mungkin ada komplen dari warga, tapi kita memberikan pemahaman dan pengertian terhadap mereka, karena masuk area ini ada aturan yang mengikat terhadap pengunjung. Saya berada disini saja seijin PPK, masuk ruangan juga seijin mereka,” ujar Kapolsek Sukajadi. 

Menurut Kapolsek Sukajadi, pengamanan kotak suara Pemilihan Presiden (Pilpres) sangat – sangat paling sensitif, pengawasan dan pengamanan menjadi skala prioritas, bukan berarti yang lain kita abaikan. Kita tetap melakukan semua pengamanan dan pengawasan, karena kotak-kotak suara beserta dokumen logistik dan sebagainya itu adalah inventaris negara yang harus kita jaga. Jadi yang sudah ada di PPK itu, kotak suara Pilpres, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi Jawa Barat, DPRD Kota Bandung," tutur Kapolsek Sukajadi yang selalu siap siaga dilokasi area pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2019.

Kamtibmas H-1 sampai dengan saat ini penyelenggaraan Pemilu 2019 lancar, aman, damai dan sejuk. Tidak ada terjadi konflik, mari bersama-sama kita jaga dan ciptakan suasana aman, kondusif dalam setiap tahap-tahapan penyelenggaraan Pemilu 2019 ini, " ajak Kapolsek Sukajadi.
*M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes